Tekankan Budaya Membaca, Ini Pesan Senior pada Acara Pra-Mapaba

Pemateri Sahabat Taufiq (kanan) dan Sahabat Fatah Rosihan (kiri). (Abdullah Farhan/tim redaksi)


PMII RASHUL - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Ushuluddin (Rashul) menggelar Pra Mapaba di depan gedung Galeri Ilmu Seni dan Arsitektur Islam (ISAI) pada Sabtu. (10/09/2022)

Acara ini mengundang dua pemateri yang merupakan senior PMII Rashul yaitu Sahabat Muhammad Taufiq M.Ag dan Sahabat H. Fatah Rosihan Efendi S.Fil.I, MM sebagai pemateri kegiatan kali ini. 

Saat menyampaikan materi, Sahabat Taufiq berpesan akan pentingnya membaca buku bagi mahasiswa, khususnya kader PMII. Beliau juga mengatakan bahwa yang perlu dibangun dari kader PMII adalah gemar membaca dahulu, kemudian diskusi. 

"Sebelum mengajak diskusi, wajib bagi kader untuk membaca buku dulu," katanya. 

Senada dengan hal tersebut, Sahabat Fatah juga menyampaikan tentang pentingnya membaca buku untuk menganalisis dan menjadi bekal menghadapi kehidupan. 

"Sebagimana dikatakan oleh Mas Taufiq tadi, membaca buku adalah hal yang wajib," katanya. 

Sahabat Taufiq juga menambahkan pada awal penyampaian materi bahwa mahasiswa yang ikut PMII harus berani lelah, karena biasanya mereka juga aktif di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM). 

"Biasanya anak PMII itu juga aktif di UKM, jadi bersiaplah untuk lelah karena kurang tidur," jelasnya.

Reporter : Farhan
Redaktur : Alfin

1 Komentar

sahabat PMII wajib berkomentar untuk menunjang diskusi di dalam blogger

Lebih baru Lebih lama